Untuk Anda para shoppers pasti tidak asing lagi dengan istilah black friday yang langsung menimbulkan sensasi ingin berbelanja. Iya, pada hari ini biasanya terjadi diskon besar-besaran dari semua toko yang sering di sebut diskon black friday. Awalnya memang istilah ini di gunakan di Amerika Serikat yaitu black friday jatuh pada hari jumat sehari setelah Thanksgiving.
Thanksgiving adalah hari pengucapan syukur yang mulanya di peringati di Amerika. Hari ini jatuh pada minggu ke 4 bulan November di hari kamis. Biasanya setiap keluarga di Amerika akan makan bersama dengan keluarga, berbincang, dan mengucapkan syukur. Pada masa lampau, peringatan ini di gunakan untuk ungkapan rasa syukur atas panen yang melimpah. Akan tetapi perayaan tersebut berlanjut hingga saat ini meski bukan untuk tujuan yang sama. Nah sehari setelah Thanksgiving itu di sebut dengan Black Friday.
Asal Usul Istilah Black Friday
Ada beberapa versi asal usul istilah dari black friday. Jika di artikan maka black berarti hitam dan friday berarti jumat. Secara harfiah menjadi jumat hitam. Memang sehari setelah perayaan Thanksgiving tersebut banyak toko-toko ritel dan toko online yang menawarkan berbagai diskon besar-besaran. Hampir semua orang mengeluarkan uangnya unutk shopping dan belanja barang yang mereka inginkan. Terlebih lagi hari tersebut sudah sangat dekat untuk menyongsong hari Natal.
Istilah hitam di sini di maksudkan karena dalam dunia akuntansi tinta hitam merupakan sebuah keuntungan besar. Berbeda dengan tinta merah yang merupakan sebuah kerugian. Maksudnya adalah semua toko mendapatkan unutng besar karena banyak pembeli di hari ini.
Selain itu ada juga versi yang menyebutkan bahwa black friday muncul dari istilah para polisi Philadelphia di Amerika Serikat. Pada hari black friday ini lalu lintas di semua wilayah sangatlah ramai oleh orang yang keluar masuk toko untuk berbelanja. Maka dari itu polisi mengistilahkannya dengan black friday karena mereka harus berjaga ekstra keras demi mengatur lalu lintas dan keamanan.
Perkembangan Menjadi Hari Diskon
Di Indonesia sendiri, meski tidak merayakan Thanksgiving, aura diskon black friday tetap sampai hingga kesini. Istilahnya sering di sebut dengan Harbolnas (Hari Belanja Online Nasional). Pada hari ini biasanya semua platform toko online mulai Shopee, Tokopedia, Lazada, Blibli, dan berbagai e-commerce lainnya menawarkan diskon besar-besaran. Meskipun harinya tidak tepat sehari setelah Thanksgiving akan tetapi nuansa diskon tersebut juga merambah ke beberapa negara lain di dunia termasuk Indonesia.
Tips Membeli Barang Saat Black Friday
Untuk penggemar belanja pastinya sudah menyiapkan berbagai amunisi untuk dapat membeli barang yang di incar dengan diskon besar-besaran. Ada beberapa kiat untuk membeli barang di masa black friday yaitu:
- Tetap tenang dan jangan panik. Jangan panik jika Anda masuk ke black friday ataupun flash sale. Saat Anda panik, maka barang yang Anda incar bisa di dapatkan oleh orang lain.
- Memastikan koneksi stabil. Hal ini penting untuk menunjang aktivitas belanja online. Semakin stabil dan cepat internet Anda maka akan semakin mudah untuk mendapatkan barang yang Anda inginkan.
- Buat daftar belanja yang Anda incar. Daripada bingung memilih saat diskon terjadi lebih baik Anda membuat daftar yang Anda inginkan terlebih dahulu. Daftar ini mempermudah Anda saat akan belanja sehingga tidak membeli barang yang tidak di butuhkan.
- Mengecek harga. Harga sangat penting. Karena sedang diskon jangan sampai harganya lebih mahal daripada harga biasa. Maka dari itu Anda dapat mengecek harga terlebih dahulu.
- Menyiapkan saldo. Jangan lupa saldo di tabungan Anda cukup untuk ikut diskonan pada black friday.