4 Rekomendasi Makanan Penurun Berat Badan

makanan penurun berat badan

Makanan merupakan faktor yang memegang peranan penting dalam kesehatan dan menurunkan berat badan. Makanan penurun berat badan perlu Anda konsumsi agar tubuh selalu ramping.

Banyak makan memang menjadi salah satu penyebab angka timbangan terus naik. Namun, beberapa jenis makanan tertentu yang justru dapat membantu menurunkan berat badan. Pasalnya, makanan di bawah ini bisa membantu tubuh merasa kenyang lebih lama. Berikut daftar makanan penurun berat badan yang patut Anda coba.

Tak hanya mengatur porsinya, Anda juga harus bisa memilih jenis makanan yang tepat untuk membantu menurunkan berat badan. Pada prinsipnya, makanan yang baik dikonsumsi untuk menurunkan berat badan adalah makanan yang dapat Anda kenyang lebih lama, mengurangi hasrat untuk makan, dan membantu pembakaran lemak tubuh.

Berikut ini adalah beberapa makanan penurun berat badan yang dapat Anda konsumsi untuk makanan sehari-hari.

Sayuran

Sayuran seperti brokoli, kembang kol, kol, dan kubis dapat menjadi makanan penurun berat badan.Sayur juga kaya akan serat dan cenderung dapat membuat Anda kenyang lebih lama. Terlebih lagi, jenis sayuran ini umumnya mengandung jumlah protein yang layak. Meskipun tidak memiliki kandungan protein setinggi makanan hewani atau kacang-kacangan, konsumsi sayur akan membantu melancarkan pencernaan dan menurunkan berat badan.

Itu sebabnya, Anda bisa memenuhi piring makan dengan beragam sayuran hijau tanpa takut gemuk. Sayuran berdaun hijau juga kaya akan kalsium yang telah terbukti membantu proses pembakaran lemak tubuh.

Telur

Salah satu makanan penurun berat badan yang sudah tidak asing lagi adalah telur. Bagaimana tidak, telur mengandung protein tinggi, lemak sehat, dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama dengan jumlah kalori yang relatif rendah.

Menariknya lagi, telur termasuk makanan pada nutrisi, sehingga Anda tak perlu takut kekurangan gizi ketika menjalani diet. Meski begitu, usahakan mengonsumsi telur dalam jumlah yang wajar dan tidak berlebihan agar tidak memicu lonjakan kolesterol. Cobalah berkonsultasi dahulu dengan ahli gizi atau ahli diet sebelum mencoba diet telur untuk menurunkan berat badan.

Daging Rendah Lemak

Alih-alih mengonsumsi makanan berlemak tinggi, Anda bisa menggantinya dengan daging rendah lemak, seperti dada ayam dan ikan.

Daging tanpa lemak adalah makanan yang ramah untuk penurunan berat badan mengandung protein tinggi. Protein adalah nutrisi yang paling banyak memberi nutrisi pada tubuh. Makan diet protein tinggi bahkan dapat membuat Anda membakar hingga 80-100 kalori lebih per hari. Penelitian telah menunjukkan bahwa meningkatkan asupan protein hingga 25 persen dari kalori harian, dapat mengurangi keinginan makan hingga 60 persen.

Walaupun demikian, selalu konsumsilah daging dalam jumlah sewajarnya. Terlalu banyak mengonsumsi daging, terutama daging merah, tentu tidak bagi kesehatan Anda dan bisa meningkatkan risiko berbagai penyakit.

Alpukat

Berbeda dengan buah-buahan lainnya, alpukat mengandung lemak sehat dengan karbohidrat yang rendah. Pasalnya, buah berwarna hijau ini mengandung asam oleat tak jenuh tunggal, yaitu jenis lemak yang terdapat pada minyak zaitun.

Di samping itu, kandungan air dan serat dalam alpukat juga dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Penelitian tersebut melaporkan, penambahan setengah buah alpukat saat makan siang dapat meningkatkan rasa kenyang sebanyak 26 persen. Buah ini juga mengurangi keinginan makan sebesar 40 persen selama 3 jam.

Kacang-Kacangan

Beberapa jenis kacang-kacangan dapat bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Ini termasuk lentil, kacang hitam, kacang merah, kacang tanah dan beberapa jenis lainnya. Kacang-kacangan cenderung mengandung protein dan serat tinggi, dua nutrisi yang telah terbukti dapat menyebabkan rasa kenyang. Kacang-kacangan juga cenderung mengandung beberapa pati resisten.

Itulah beberapa makanan penurun berat badan. Tentunya saat mengkonsumsinya juga harus Anda imbangi dengan cara memasak yang benar, tidak menggunakan minyak dan lemak berlebihan, dan juga kaidah lainnya. Selalu jaga kesehatan dengan konsumsi makanan sehat.