Cara Membersihkan Hidung Bayi – Sangat penting bagi ibu untuk mengetahui cara membersihkan hidung bayi dengan benar, terutama saat memandikan bayi dan menemukan kotoran yang mengganggu pernapasannya. Namun, ibu harus berhati-hati karena tindakan yang salah bisa melukai hidung sensitif bayi. Lihatlah cara aman membersihkan kotoran hidung bayi di bawah ini!
Cara membersihkan hidung bayi dengan aman
Jika kamu ingin membuat hidung bayi lebih bersih dan tidak tersumbat, berikut adalah beberapa cara yang bisa kamu coba.
1. Menggunakan Spuit
Banyak orang mungkin tidak menyadari fakta bahwa menggunakan cairan saline dan spuit juga bisa di gunakan untuk mencuci hidung. Mencuci hidung bisa di gunakan untuk membersihkan hidung bayi dan anak-anak. Cairan saline bisa di beli di toko obat atau kamu bisa membuatnya sendiri dengan mencampurkan bahan-bahan berikut.
1 sendok teh garam organik tanpa pewarna buatan, 1/2 sendok teh soda kue, 950 mililiter air bersih (atau air mineral atau air yang sudah matang).
Karena hidung bayi sangat kecil, gunakan hanya sedikit cairan ini. Kamu bisa menyimpan sisa barang selama kira-kira seminggu. Menurut jurnal Pediatric Otolaryngology, prosedur untuk mencuci hidung adalah sebagai berikut.
- Siapkan terlebih dahulu spuit tanpa jarum dengan kapasitas 10 ml.
- Selanjutnya letakkan kepala bayi di atas wastafel atau bisa juga dengan baskom kecil.
- Miringkan kepala kearah kiri hingga lubang hidung kiri berada di bawah.
- Masukkan cairan saline menggunakan spuit melalui lubang hidung kiri.
- Pastikan ujung spuit tidak tertutup oleh dinding hidung bagian dalam.
- Nantinya air yang berisi kotoran akan keluar dari sisi hidung sebelah kiri hingga mengalir ke wastafel.
- Lakukan hal yang sama pada hidung sebelahnya.
2. Menggunakan ASI
ASI bisa di teteskan ke hidung bayi langsung dari puting atau ujung dot. Kamu bisa melakukan aktivitas ini sambil menyusui bayi, tetapi pastikan tidak mengganggu proses menyusui. Cara ini lebih murah dan mudah di lakukan, dan hasilnya sama dengan cairan saline.
3. Menggunakan Cotton Bud
Untuk membersihkan upil bayi, ini adalah metode yang paling umum di gunakan. Namun, jika ibu ingin menggunakan metode membersihkan hidung bayi dengan cotton bud, ada beberapa hal yang perlu di perhatikan.
- Untuk bayi, gunakan cotton bud yang khusus dengan ujung kapas yang kecil.
- Untuk membuat pembersihan kotoran hidung lebih mudah, oleskan air hangat pada cotton bud.
- Minyak telon atau minyak lainnya dengan aroma tajam bisa mengganggu indra penciuman anak-anak kamu.
- Lihat usia bayi dan seberapa besar lubang hidungnya. Jangan gunakan metode ini jika anak masih terlalu kecil atau kurang dari 6 bulan.
4. Menggunakan Nasal Spray
Kamu juga bisa menggunakan nasal spray untuk membersihkan upil bayi. Cara menggunakan nasal spray adalah dengan menyemprotkan cairan saline ke hidung bayi untuk menghilangkan kotoran.
Biasanya, botol spray nasal memiliki leher yang di buat khusus untuk di tempatkan di lubang hidung sehingga lebih mudah menyemprotkan cairan ke dalamnya. Jangan lupa untuk membaca aturan pakai sebelum menggunakannya alat ini bisa dibeli di apotek.
Sangat penting untuk berkonsultasi terlebih dahulu karena beberapa cairan nasal spray bisa menyebabkan iritasi.
Demikian beberapa cara yang bisa dipraktekkan untuk membersihkan hidung bayi dengan cara yang aman. Kamu bebas menggunakan cara mana saja sesuai keinginan.
Baca Juga :
- Penyebab dan Cara Mengatasi Masalah Ruam Popok pada Bayi
- Gejala Sekaligus Cara Mengatasi Cacar Air Pada Bayi
- Cara Mengatasi dan Mencegah Perut Kembung pada Bayi
- Berapa Lama ASI Bertahan Disuhu Ruang & Cara Menyimpannya!
***