Cara agar ASI cepat keluar. Melahirkan adalah hal yang membahagiakan bagi seorang ibu. Meskipun harus bertaruh nyawa, namun setelah melihat kelucuan anak, maka semua sakit akan hilang begitu saja. Namun setelah melahirkan, seorang ibu memiliki tugas lainnya yang terkadang membuat lelah.
ASI adalah bagian dari tugas tersebut yang tergolong cukup penting untuk pertumbuhan bayi. Hanya saja terkadang yang menjadi masalah adalah saat ASI tidak keluar denga sempurna sehingga cukup membuat ibu baru menjadi stres.
Selain itu sebagai informasi tambahan, ASI sendiri memiliki peranan penting dalam tumbuh kembang bayi dan mencegah terjadinya stunting pada bayi.
Lalu bagaimana jika ASI tidak keluar pasca melahirkan? Nah pada artikel kali ini akan di berikan penjelasan tentang cara membuat ASI menjadi lancar. Simak ulasannya hingga akhir !
1. Pastikan menyusui bayi 24 jam setelah melahirkan
Setelah 24 jam pasca melahirkan, di sarankan untuk ibu menyusui bayinya. Di mana berdasarkan penelitian para ahli, bayi akan menempel dan secara otomatis menghisap payudara ibu dan membuat sel di payudara menjadi aktif. Nah jika semua sel yang menunjang ASI sudah aktif semua, maka tubuh akan secara otomatis memproduksi ASI.
2. Berikan pijatan lembut
ASI yang tidak keluar pasca melahirkan bisa di sebabkan karena saluran susu tidak berfungsi dengan baik. Nah untuk mengatasi permasalahan tersebut, kamu bisa melakukan pijatan pada payudara sehingga kelenjar susu yang tadinya tersumbat menjadi lancar. Selain itu di sarankan untuk memijat bagian payudara secara rutin hingga ASI bisa keluar sempurna.
3. Tidur yang cukup
Tips lainnya yang harus di perhatikan oleh ibu agar ASI bisa keluar sempurna adalah istirahat atau cukup tidur. Meskipun biasanya pada bulan-bulan pertama kelahiran ibu akan mengalami sulit tidur, namun di sarankan agar lebih memperhatikan porsi tidur setidaknya 5 hingga 7 jam perhari. Kondisi lelah pada ibu yang baru melahirkan bisa menjadi salah satu penyebab ASI tidak bisa keluar lancar.
4. Sering menyusui
Untuk kamu yang belum tahu, prinsip dari produksi ASI adalah Supply by Demand. Di mana ini artinya adalah semakin sering kamu menyusui, maka suplay ASI akan semakin lancar. Untuk itu jika ingin produksi ASI bisa lancar, di sarankan agar sering menyusui. Bahkan tidak hanya membuat produksi ASI menjadi lancar saja, namun dengan sering menyusui maka bayi akan tumbuh lebih sehat dan terhindar dari masalah tumbuh kembang.
5. Gizi ibu tercukupi
Untuk memastikan produksi ASI bisa lancar, maka salah satu tips yang harus di perhatikan adalah kebutuhan gizi ibu. Di sarankan untuk tidak makan sembarangan seperti fastfood bahkan hingga makanan pedas. Adapun beberapa makanan yang di rekomendasikan untuk ibu menyusui di antaranya adalah daging, ayam, telur, ikan, buah, dan sayuran hijau. Jangan lupa juga uuntuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan air putih.
6. Sering pompa ASI
Jika kamu mengalami ASI yang sulit keluar setelah melahirkan, maka kamu bisa melakukan pompa ASI secara rutin. Mungkin di awal produksi tidak akan langsung banyak, namun jika dilakukan secara rutin, maka hormon akan berkembang dengan baik dan membuat produksi ASI menjadi lebih sempurna.
Nah itulah beberapa cara mudah yang bisa dilakukan oleh ibu yang baru melahirkan. Agar ASI keluar sempurna, pastikan kamu mengikuti semua tahapan diatas.
Baca Juga :
- 6 Cara Melatih Kemampuan Public Speaking Untuk Pemula
- 7 Rekomendasi Produk Skincare Yang Aman Untuk Ibu Hamil
- Tips Menghadapi Anak Tantrum : Ibu Jangan Mudah Emosi
- Rekomendasi 4 Drama Korea Fantasi yang Seru dan Menghibur
***