Cara Menghilangkan Papiloma dengan Cepat Secara Alami

Cara menghilangkan Papiloma secara alamiPapiloma merupakan bahasa medis dari istilah kutil. Berupa benjolan kecil berdaging yang berada pada bagian kulit atau selaput lendir dan disebabkan oleh virus papiloma. Adapun gajala yang terlihat dari daging tumbuh dan cenderung tidak sakit. Selain itu secara umum, bagian kulit yang terkena papiloma biasanya di tangan, kaki, dan alat kelamin.

Untuk menghilangkan papiloma sebenarnya bisa menggunakan obat-obatan atau melalui prosedur medis. Meskipun begitu, kamu juga tetap bisa menggunakan bahan alami sebagai alternatif.

Nah membahas tentang papiloma, berikut adalah beberapa cara menghilangkan papiloma secara alami dengan cepat dan mudah.

1. Aspirin

Aspirin terbuat dari bahan utama berupa asam salisilat. Dimana ini tentunya bermanfaat untuk perawatan papiloma. Selain itu kamu bisa menemukan Aspirin dengan mudah diapotek. Adapun asam salisilat sendiri bekerja dengan cara mengelupas kulit yang terinfeksi. Sehingga jika dilakukan secara rutin maka akan menghilangkan papiloma. Oleskan aspirin pada papiloma dan perban semalaman.

2. Bawang Putih

Bawang Putih memiliki komponen utama berupa Allicin dan memiliki efek mikroba. Selain itu bawang putih juga bekerja dengan cara menghancurkan enzim patogen berbahaya. Kamu sendiri bisa memanfaatkan bawang putih untuk mengobati papiloma dengan mudah dan cepat. Caranya cukup haluskan 1 siung bawang putih lalu campurkan air. Kemudian oleskan ke papiloma dan tutup dengan perban. Tunggu beberapa saat dan ulangi selama 2 sampai 4 minggu.

3. Cuka Apel

Cuka apel bekerja serupa dengan asam salisilat sehingga bermanfaat untuk pengobatan papiloma. Selain itu cuka apel juga memiliki sifat antimikroba alami yang membantu melawan kutil. Cara penggunaannya sendiri terbilang cukup mudah yakni dengan mencampurkan 2 sendok cuka apel dan 1 sendok air. Kemudian rendam bola kapas dengan campuran tersebut. Letakkan pada papiloma lalu tutup dengan perban. Tunggu beberapa saat setidaknya 2 hingga 3 jam lalu bilas dengan air.

4. Kulit Jeruk

Cara lainnya yang bisa dilakukan untuk menghilangkan papiloma secara alami adalah dengan kulit jeruk. Meskipun belum ada penelitian lebih lanjut, namun kamu tetap bisa mencobanya 1 kali sehari. Gosokkan kulit jeruk pada bagian papiloma, nantinya kulit jeruk akan bekerja dengan membuat papiloma menjadi berubah warna, lebih gelap dan rontok.

5. Kulit Pisang

Meskipun terkesan sepele, nyatanya papiloma bisa hilang hanya dengan kulit pisang. Hanya saja memang belum ada penelitian lebih lanjut. Namun kamu bisa untuk tetap mencobanya yakni dengan cara menggosokkan bagian dalam pada kulit pisang ke papiloma. Untuk hasil terbaik, kamu bisa mengulanginya secara rutin.

6. Lidah Buaya

Merupakan salah satu tanaman yang dipercaya mampu mengurangi kondisi seperti luka bakar dan psoriasis. Terlebih jika papiloma yang kamu miliki terasa gatal dan nyeri, maka gel lidah buaya bisa meredakannya. Selain itu manfaat lain dari gel lidah buaya adalan dapat melawan patogen termasuk virus. Cara mudah melakukan pengobatan papiloma dengan gel lidah buaya hanyalah dengan mengoleskannya secara rutin.

7. Nanas

Buah satu ini mengandung bromelain, atau campuran enzim yang mencerna protein. Selain itu Bromelain sendiri dipercaya mampu menghilangkan papiloma. Rendam bagian papiloma dengan jus nanas setiap hari. Pastikan kamu melakukannya secara rutin untuk mendapatkan hasil terbaik.

Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghilangkan papiloma dengan bahan alami. Kamu bisa menggunakan cara mana saja sesuai keinginan. Namun pastikan kamu melakukan pengobatan secara rutin untuk hasil terbaik.

Baca Juga :

***