tanaman hias kekinian sebagai salah satu kegiatan untuk mengisi waktu luang, mengoleksi dan merawat tanaman hias, saat ini jadi kegemaran banyak orang. Adanya pandemi membuat orang menjadi mengambil kesibukan dengan memelihara tanaman hias. Fungsinya adalah untuk membuat rumah menjadi asri, sejuk, indah.
Pengertian Tanaman Hias Kekinian
Adalah jenis tanaman dedaunan dari berbagai jenis dan memiliki keunikan baik dari segi warna daun, batang, dan yang lainnya. Fungsi dari menanam tanaman hias adalah untuk mendapatkan udara segar di sekitar rumah atau di dalam ruangan. Selain itu juga bagi penghobi tanaman hias, akan sangat senang dalam merawat karena memperoleh kepuasan tersendiri.
Beberapa jenis tanaman hias yang populer yaitu:
Aglaonema, si merah yang populer
Sebagian besar masyarakat mengenalnya dengan nama sri rejeki. Bentuk tanamannya menyerupai daun yang memanjang. Warna daunnya juga beragam mulai dari hijau, kuning, merah, abu-abu, dan berbagai perpaduan warna lainnya.
Masyarakat Asia dan Indonesia menyukai tanaman aglaonema yang berwarna merah daripada warna-warna lainnya. Berbeda dengan masyarakat Eropa yang cenderung menyukai warna hijau. Aglaonema merah memiliki warna yang sangat indah. Kebanyakan orang juga mempercayai bahwa tanaman ini dapat mendatangkan rejeki bagi pemiliknya.
Sansiviera, si lidah mertua
Anda mengenalnya dengan nama lidah mertua. Bentuk tanamannya memanjang seperti lidah hingga mencapai sekitar 1 meter atau lebih. Warnanya juga beragam mulai dari kuning dan hijau. Akan tetapi warna yang populer adalah perpaduan kedua warna tersebut.
Memelihara tanaman ini juga sangat mudah. Jenis sansiviera tidak terlalu butuh perawatan khusus. Bahkan jika Anda menempatkannya di dalam ruangan ia akan tumbuh dengan baik. Masyarakat percaya bahwa tanaman ini mampu membersihkan udara di dalam ruangan.
Monstera, tanaman hias kekinian paling diburu
Tanaman hias yang satu ini sungguh populer. Banyak orang yang menyebutnya sebagai tanaman janda bolong. Tanaman tersebut adalah jenis monstera yang sering diburu penggemar tanaman hias. Tanaman monster memiliki daun yang bentuknya agak besar dan melengkung. Bahkan jenis janda bolong memiliki lubang di tengah daunnya.
Keunikan tanaman ini membuat banyak kolektor tanaman hias memburunya untuk menjadikan sekedar koleksi.
Philodendron, si kecil dengan daun unik
Jenis yang paling populer adalah spesies micans dengan warna dauh dominan hijau dan sedikit marun. Banyak yang menyukai tanaman ini karena warnanya yang sangat unik sehingga cocok untuk menjadikannya hiasan dalam ruangan.
Anda dapat menanamnya dengan cara menggantung ataupun menanam di dalam pot. Apabila digantung, akan terlihat lebih indah karena batangnya menjuntai ke berbagai tempat.
Opuntia, kaktus hijau yang tahan panas
Anda mengenalnya dengan nama sukulen, dan merupakan keluarga dari jenis kaktus. Penggemar kaktus mulai mengoleksi tanaman ini karenakan bentuknya yang unik dan lucu. Selain itu warna kaktus sendiri juga sangat menarik. Kaktus memiliki warna hijau dengan tunas-tunas berwarna merah muda.
Kaktus adalah tanaman yang mudah untuk memeliharanya karena tidak membutuhkan air yang banyak. Sekarang juga banyak jenis opuntia yang bentuknya kecil atau sering disebut dengan kaktus mini. Sebagian orang menggunakannya sebagai hiasan ruangan.
Hoya, tanaman hias kekinian dengan lapisan lilin yang cantik
Anda akan menemukan tanaman ini pada wilayah Asia seperti Malaysia, Thailand, Vietnam, India, termasuk juga Indonesia. Tanaman ini dapat mencapai ketinggian hingga 3 meter apabila tumbuh di habitat aslinya.
Daunnya kecil, memiliki bulu-bulu halus dan lapisan lilin. Tanaman ini juga memiliki bunga yang indah dan harum, juga dilapisi dengan lilin sehingga terlihat seperti porselen. Pemiliknya biasa menggunakan bunga hoya sebagai pengharum ruangan karena wangi.
Memburu tanaman hias kekinian memang perlu pengetahuan yang matang akan cara pemeliharaan, habitat asli, dan juga rutin memperhatikannya. Anda harus mengetahui teknik dan trik memelihara tanaman hias sehingga mereka tetap tumbuh subur dan tidak mati.