Penyebab dan Cara Mengatasi Jerawat di Ketiak yang Membandel

Jerawat memang menjadi masalah kulit yang cukup mengganggu. Bahkan tidak hanya di wajah saja, seringkali jerawat timbul secara membandel di ketiak. Lalu apa sebenarnya penyebab timbulnya jerawat di ketiak? Nah langsung saja pada pembahasan utama, artikel kali ini akan memberikan penjelasan tentang penyebab sekaligus cara mengatasi jerawat diketiak yang cukup membandel. Simal ulasan berikut hingga akhir !

Penyebab jerawat di ketiak

Sebelum masuk pada pembahasan utama, sebaiknya untuk kamu mengetahui lebih dulu penyebab timbulnya jerawat diketiak. Serupa dengan jerawat pada umumnya, timbul jerawat di ketiak bisa saja menimbulkan rasa sakit saat di sentuh. Sebagai informasi tambahan, ketiak sendiri memiliki kulit yang tipis dan cenderung halus. Selain itu kulit yang berada pada lipatan lengan juga cenderung mengandung kelenjar keringat dan folikel rambut yang tersumbat. Hal itulah yang memungkinkan timbulnya jerawat pada ketiak.

Tidak hanya itu saja, ada beberapa faktor lainnya yang menyebabkan jerawat pada ketiak seperti di antaranya adalah :

  • Terjadi gesekan antara kulit dengan baju sehingga menyebabkan peradangan serta iritasi kulit.
  • Rambut bulu yang tumbuh kedalam.
  • Kulit ketiak terluka akibat cukur.
  • Folikel rambut yang terinfeksi.

Cara mengatasi jerawat di ketiak

Setelah mengetahui apa saja yang menjadi penyebab jerawat di ketiak, selanjutnya kamu perlu mengetahui bagaimana cara mengatasinya. Meskipun secara umum jerawat akan hilang sendiri dalam beberapa hari, namun kamu tidak di anjurkan untuk memecahkan atau memencet jerawat sendiri. Hal ini dapat menyebabkan jerawat meradang bahkan hingga infeksinya yang menyebar.

Ada beberapa cara yang bisa di lakukan untuk mengatasi jerawat pada ketek. Berikut adalah beberapa di antaranya :

1. Penggunaan obat jerawat

Obat jerawat cenderung mudah di temukan karena di jual bebas di berbagai apotek. Selain itu obat jerawat juga tersedia dalam berbagai bentuk seperti minum, gel, krim, bahkan hingga salep. Adapun cara kerja dari obat jerawat ini adalah membunuh bakteri penyebab jerawat, menekan produksi minyak berlebih, dan mengangkat sel kulit mati.

2. Antibiotik

Selain menggunakan obat jerawat, kamu bisa menggunakan antibiotik yang di kombinasikan dengan obat lain. Namun pastikan jika penggunaan antibiotik sudah sesuai dengan anjuran dokter.

3. Mengompres ketiak

Jika jerawat pada ketek terasa nyeri, maka sebagai alternatif kamu bisa mengompresnya dengan air hangat atau air es. Dengan mengompres jerawat di ketek, maka secara tidak langsung dapat mengeluarkan minyak serta kotoran yang menyumbat pori-pori. Selain itu untuk mendapatkan hasil terbaik, di sarankan untuk mengompres bagian jerawat secara rutin.

Cara meminimalisir munculnya jerawat di Ketiak

Ada beberapa tips yang bisa di ikuti untuk meminimalisir munculnya di ketiak. Dengan mengikuti tips berikut, maka kamu tidak akan lagi terserang jerawat di ketek. Berikut adalah beberapa tipsnya :

  • Sebaiknya untuk selalu menggunakan pakaian yang longgar untuk mencegah infeksi dan iritasi.
  • Sebaiknya untuk tidak terlalu sering menyentuh bagian ketiak.
  • Di sarankan agar segera mandi setelah berolahraga.

Demikian beberapa penyebab sekaligus cara mengatasi jerawat di ketiak. Semoga informasi ini bisa membantu kamu yang sedang mengalami masalah ini.

Baca Juga :

***