Cara dan Bahan Smoothing Rambut Dirumah, Hemat Budget !

Banyak masyarakat Indonesia yang mengidamkan rambut lurus, panjang, dan jatuh. Oleh karena itu smoothing menjadi alternatif perawatan rambut yang banyak di lakukan. Bahkan tidak hanya wanita, ada pria yang juga melakukan smoothing untuk mendapatkan tampilan rambut yang lurus.

Nah berbicara mengenai smoothing rambut, biasanya kamu bisa melakukan smoothing dengan datang langsung ke salon. Namun untuk biayanya sendiri terbilang tidak mudah terlebih karena hasil smoothing cenderung lebih bagus di bandingkan rebonding. Hal tersebut tidak terlepas dari perbedaan keduanya yakni jika rebonding hanya untuk meluruskan rambut sedangkan smoothing lebih mengutamakan fungsinya yang memungkinkan rambut tetap sehat.

Daripada merogoh kocek yang mahal untuk melakukan smoothing rambut di salon. Nyatanya kamu bisa meluruskan rambut atau smoothing di rumah saja. Bagaimana caranya? Simak beberapa langkah dibawah ini untuk smoothing rambut di rumah !

Langkah 1, Keramas

Langkah awal yang wajib di lakukan sebelum smoothing rambut adalah keramas. Berfungsi untuk membersihkan rambut dan membuat pori-pori pada kulit kepala menjadi terbuka. Namun 1 hal yang harus di perhatikan adalah keramas sebelum smoothing pastikan agar tidak menggunakan conditioner.

Setelah keramas, keringkan rambut menggunakan handuk atau hairdryer. Kemudian jangan sampai semua lapisan rambut kering total. Ada baiknya untuk membiarkan rambut sedikit basah karena jika smoothing rambut dalam keadaan kering maka akan membuat rambut menjadi kusam dan rusak.

Langkah 2, Sisir rambut dan bagi menjadi 4 bagian

Sebenarnya langkah ini bisa di sesuaikan dengan panjang rambut. Jika kamu memiliki rambut yang tidak terlalu panjang, maka bisa membaginya menjadi 2 bagian saja yakni atas dan bawah. Namun jika rambut yang di miliki cukup panjang, maka kamu bisa membaginya menjadi 4 yakni 2 bawah dan 2 atas.

Untuk membaginya, kamu bisa menggunakan ikat rambut atau jepit rambut untuk menahan seluruh bagian rambut.

Langkah 3, Oleskan krim smoothing

Setelah rambut berhasil terbagi, langkah selanjutnya adalah dengan menyiapkan krim smoothing terlebih dahulu. Kemudian lepaskan salah satu ikatan rambut, utamakan bagian bawah terlebih dahulu kemudian sisir hingga tidak ada bagian yang kusut. Oleskan krim smoothing secukupnya dari pangkal hingga ke bawah. Pastikan agar krim teroles secara merata.

Lakukan langkah tersebut hingga semua bagian rambut terkena krim smoothing namun jangan sampai krim menempel di kulit kepala. Hal ini di karenakan krim smoothing menyebabkan rasa gatal dan perih pada kulit.

Langkah 4, Tunggu beberapa saat

Setelah rambut di oleskan dengan krim smoothing, untuk hasil maksimal maka kamu bisa menunggu hingga krim meresap sempurna. Tunggu setidaknya 1 jam atau bergantung pada panjang dan tebal rambut yang di miliki.

Langkah 5, Bilas dengan air hangat

Setelah 1 jam, kamu bisa langsung membilasnya dengan air hangat. Adapun fungsi dari air hangat adalah untuk menghilangkan krim smoothing agar lebih cepat. Selain itu jika menggunakan air dingin, maka krim atau obat smoothing akan semakin sulit di hilangkan.

Langkah 6, Keringkan rambut

Langkah berikutnya yang bisa di lakukan setelah membilas rambut adalah dengan mengeringkannya. Keringkan rambut bisa menggunakan handuk namun jangan terlalu menggosoknya dengan kasar. Selain itu akan lebih baik jika kamu mengeringkannya dengan bantuan hair dryer.

Jangan lupa juga untuk memberikan vitamin rambut untuk membuat hasil smoothing menjadi lebih awet. Namun sebaiknya untuk menggunakan vitamin rambut dalam keadaan rambut yang sudah kering.

Langkah 7, Catok rambut

Langkah terakhir setelah semua proses di lakukan dengan seksama, kamu bisa mencatok rambut yang sudah dalam keadaan kering. Hal ini di lakukan untuk membuat hasil smoothing menjadi lebih awet. Panaskan catokan hingga maksimal 200 derajat dan tidak lebih dari itu. kemudian catok rambut mulai dari pangkal rambut hingga ke ujung. Hindari proses mencatok secara berulang dan terlalu lama.

Agar hasil smoothing menjadi awet dan tidak mudah rusak, maka kamu bisa melakukan beberapa perawatan seperti menggunakan shampo khusus dan rutin menggunakna conditioner setelah keramas.

Demikian beberapa penjelasan tentang cara smoothing rambut dirumah. Lakukan semua langkah dengan seksama untuk mendapatkan hasil terbaik.

Baca Juga :

***